MAKASSAR – Muktamar XV Tapak Suci Putera
Muhammadiyah digelar di Makassar 23-24 Pebruari 2018, Sulawesi Tenggara
akan mengikutkan peserta berasal dari pimpinan wilayah dan daerah.
Demikian ditegasan Ketua Pimpinan
Wilayah Tapak Suci Putera Muhammadiyah Sultra, Sahabuddin kepada media, Sabtu
(17/2/2028).
Dijelaskan, para peserta yang sudah dimandatir dan ikut muktamar
dan tanwir yakni; 3 orang dari wilayah, serta masing-masing 2 orang pengurus
daerah dari Kota Kendari, Kolaka, Kolaka Utara, Buton dan 1 orang Konawe
Selatan, tegas Ketua IPSI Sultra ini.
Tapak suci sudah menyebar pada 9 kabupaten dan kota se-Sulawesi
Tenggara. Selama ini prestasi yang diukir Tapak Suci Sultra di antaranya;
meloloskan wasit nasional Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI), 3 orang
dan pelatih nasional 2 orang. wasit daerah 3 orang.
Tapak Suci di Sultra dalam proses pembenahan dan konsolidasi
organisasi.Walau demikian saat kejuaraan remaja Tapak Suci di Malang masih
sempat meraih perak, katanya.***(Halim/Yahya/LKBK65).
______
“MENGUTIP SEBAGIAN ATAU SELURUH ISI PORTAL INI
HARUS SEIZIN TERTULIS
DARI REDAKSI, HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG”
_______
Post a Comment