SANGGAU-Partai Nasdem menargetkan menang di
Pilkada serentah tahun 2018 dan Pemilu legislatif tahun 2019 se Kalimantan
Barat.
Untuk
pencapaian itu, Partai besutan Surya Paloh ini terus menerus memperkokoh,
memperluas dan memperkuat kepengurusan hingga di desa.
Kemarin,
giliran kepengurusan DPD Partai Nasdem, DPC dan desa se Kabupaten Sanggau yang
dilanjut dengan Rakerda Pemenangan Pemilu.
Jajaran DPD
Sanggau dibawah pimpinan F Suwondo dilantik langsung Ketua DPW Partai Nasdem
Kalbar, H Syarief Abdullah Alkadrie SH MH.
"Target
kita memenangkan seluruh Pilkada di tahun 2018, Pemilu Legislatif dan Presiden
di tahun 2019," tegas Abdullah kepada ratusan pengurus dan kader kemarin.
Tampak hadir
Bupati Sanggau Paulus Hadi, Sekretaris DPW, Michael Yan Sriwidodo, Ketua dan
sekretaris Bapilu, H Rusliansyah D Tolove dan H Rosliyan Ramli Saleh.
Ditegaskan Abdullah
untuk mewujudkan pencapaian-pencapaian tersebut, harus dilakukan persiapan yang
semakin diperkuat. "Terus bergerak dan bekerja untuk meningkatkan
kepercayaan rakyat kepada Partai Nasdem. Kerja-kerja ini harus dilakukan
seluruh pengurus, kader dan legislator serta kepala daerah yang diusung pada
dua Pilkada serentak sebelumnya dan akan diusung Partai Nasdem pada Pilkada
tahun 2018 mendatang," tegasnya.
Sekretaris
Fraksi Partai Nasdem DPR RI menegaskan bahwa partai tetap mengedepankan Pilkada
tanpa mahar. "Nasdem mempersilahkan putra putri terbaik daerah ini untuk
menggunakan perahu Nasdem dan tanpa mahar pada Pilkada tahun 2018," tegas
Abdullah kembali.
Di Kalbar
sendiri akan berlangsung 5 pemilihan walikota dan bupati swrta gubernur.
"Kita sedang mempersiapkan dan menggodok kandidat yang akan diusung.
Targetnya menang Pilkada di seluruh Kalbar," pungkas sosok yang
disebut-sebut sebagai kandidat kuat Gubernur Kalbar ini.***(R/Halim Anwar/LKBK65).
Gambar: Ketua Bapilu Partai Nasdem, H.Rusliansyah D Tolove dan
Sekretarisnya H.Roslian Ramli, ketika memimpin rapat Pemenangan Pemilu.***(Ist).
_______
“MENGUTIP SEBAGIAN ATAU
SELURUH ISI PORTAL INI HARUS SEIZIN REDAKSI. HAK CIPTA DILINDUNGI
UNDANG-UNDANG”
_______
Post a Comment