SELAMAT DATANG DI PORTAL LEMBAGA KANTOR BERITA KALIMANTAN (LKBK) - UNTUK INDONESIA KAMI ADA
Home » , , , » Muswil Front Pembela Islam Ditunda, Dewan Adat Dayak Ketapang Bayar Niat

Muswil Front Pembela Islam Ditunda, Dewan Adat Dayak Ketapang Bayar Niat

Written By lkbk on Saturday, March 18, 2017 | 11:34 AM

KETAPANG-Seperti diberitakan sebelumnya bahwa Dewan Adat Dayak dan Persatuan Pemuda Dayak Ketapang, Kalimantan Barat, menolak kehadiran Front Pembela Islam (FPI) di Ketapang.

Berkaitan dengan itu, bertempat di Wisma Hulu Sungai Jalan Gusti M.Saunan Kelurahan Mulia Baru Ketapang telah berlangsung acara bayar niat,Sabtu (18/03/2017) pagi.

Bayar niat dan pemasangan benner atau spanduk yang bertuliskan menolak kedatangan FPI di Ketapang,adalah dalam rangka tidak berlangsungnya acara Muswil III FPI Kabupaten Ketapang yang rencananya akan dilaksanakan di salah satu hotel hari ini.

Acara bayar niat penolakan FPI tersebut dihadiri Wakil Ketua DAD Ketapang, Heronimus Tanam, Sekretaris DAD Ketapang Leonard Jhon Lukman,dan anggota DAD serta Perwakilan dari Dewan Adat Dayak Kecamatan lainnya,acara tersebut berlangsung aman tertib dan lancar.

Sementara itu berdasarkan informasi yang dikumpulkan Portal LKBK65 sejak dinihari tadi bahwa rencana Forum Pembela Islam (FPI) Ketapang,yang akan melaksanakan Muswil di salah satu hotel itu dikabarkan ditunda sampai waktu yang belum ditentukan.***(Rendra/LKBK65).

Gambar : Acara bayar niat di Wisma Hulu Sungai Jalan Gusti M.Saunan Kelurahan Mulia Baru Ketapang, Sabtu (18/03/2017) pagi.***(Foto: LKBK65).
_______

“MENGUTIP SEBAGIAN ATAU SELURUH ISI PORTAL INI HARUS SEIZIN REDAKSI. HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG”
______
Share this post :

Post a Comment