KETAPANG – Bertempat di
Pendopo Rumah Jabatan Bupati Ketapang, Kalimantan Barat, Jalan Haji Agus Salim,
berlangsung pelantikan dan mengangkat sumpah/janji Pejabat Sekretaris Daerah
Ketapang, oleh Bupati Martin Rantan, SH, Jumat (09/03/2018) siang.
Adapun
Pejabat Sekda yang dilantik Bupati Ketapang Martin Rantan tersebut adalah
Drs.Heronimus Tanam, ME, menggantikan pejabat lama Drs.H.M.Mansyur, M.Si sebagai
Sekda yang sejak tanggal 1 Januari 2018 lalu telah memasuki MPP (Masa Persiapan Pensiun).
Heronimus
Tanam yang juga menduduki jabatan sebagai Asisten III Bidang Administrasi Umum
Sekretariat Daerah Ketapang itu dilantik sebagai Pj. Sekda Ketapang berdasarkan
ketentuan Peraturan Presiden Nomor 3 Tahun 2018 tentang Penjabat Sekretaris
Daerah.
Dalam
Peraturan Presiden itu disebutkan bahwa, setiap Pegawai Negeri Sipil yang
diangkat dalam jabatan harus dilantik dan mengangkat sumpah/janji jabatan
menurut agama atau kepercayaannya kepada Tuhan Yang Mahaesa.***(Halim Anwar/LKBK65).
Gambar : Pj. Sekda Ketapang,
Drs.Heronimus Tanam, ME dan Istri.***(Ist).
______
“MENGUTIP SEBAGIAN ATAU SELURUH ISI PORTAL INI
HARUS SEIZIN TERTULIS
DARI REDAKSI, HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG”
_______




Post a Comment