KETAPANG-Dikhawatirkan akan terjadi Lakalantas
terhadap pengguna jalan raya di beberapa ruas jalan raya yang rusak dijalan
Matan,Kelurahan Mulia Baru,Kabupaten Ketapang,Kalimantan Barat, Kristoporus
Popo salah satu warga masyarakat dikelurahan itu,memperbaiki salah satu ruas jalan
yang ia nilai cukup parah kerusakannya di jalan Matan itu dengan cara melakukan
tambal sulam,menggunakan anggaran pribadinya.
Saat
ditemui,Portal LKBK65.dilokasi,Sabtu,(10/06/2017) sore,Kristoporus
Popo,mengatakan, bahwa penambalan terhadap salah satu ruas jalan Matan yang
rusak dengan cara disemen itu merupakan bentuk kepeduliannya terhadap
lingkungan.
"Kalau
kita mengharapkan dan menunggu anggaran dari pemerintah daerah untuk
memperbaiki kondisi jalan yang rusak disini,saya rasa masih terlalu lama.Makanya
sebagai bentuk kepedulian sosial, cukup saya saja dengan anggaran pribadi
memperbaikinya",ujarnya.
Menurutnya,bahwa
yang ia ketahui, dianggarkannya perbaikan ruas jalan Matan hingga kejalan
lingkar oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang ditahun 2018 mendatang.
"Itukan
masih lama,makanya sebelum terjadi kecelakaan Lalin menimpa masyarakat,cepat
saya tanggulangi terlebih dahulu perbaikan jalan yang rusaknya cukup parah
disini",katanya,seraya berharap selain dirinya agar ada juga masyarakat yang
mau mengikuti jejaknya,dalam bentuk penanganan sosial peduli terhadap
lingkungan,tanpa menunggu nunggu anggaran dari pemerintah.***(Halim/Agus/LKBK65).
Gambar : (1). Kristoporus Popo melihat para pekerja yang
sedang memperbaki ruas jalan Matan Kelurahan Mulai Baru yang rusak parah,Sabtu
(10/06/2017) sore. (2) Ruas jalan yang akan diperbaiki.***(Foto: LKBK65).
_______
“MENGUTIP SEBAGIAN ATAU
SELURUH ISI PORTAL INI HARUS SEIZIN REDAKSI. HAK CIPTA DILINDUNGI
UNDANG-UNDANG”
______



Post a Comment