BANTUL-Mantan aktivis dan
pengurus PAN (Mapan) DIY mendesak pihak berwajib untuk mengusut tuntas dugaan
money politics (politik uang) caleg DPR RI, M Hanafi Rais yang juga anak Amin Rais.Seperti dikutip
Lembaga Kantor Berita Kalimantan dari laman Krjogja.com desakan itu terjadi karena
pihak Kepolisian dan Panwas telah menangkap dan mengamankan uang Rp 510 juta
yang ada stiker dan kartu nama milik Hanafi Rais.
“Untuk itu kami berharap Hanafi Rais didiskualifikasi sebagai caleg DPR RI
terpilih,” ujar Antok Sekretaris Mapan kepada di RM Andrawina Badegan Bantul,
Minggu (13/4/2014) malam kemarin.
Disebutkan, sehari sebelum pemungutan suara ditemukan uang recehan dan kartu
nama Hanafi Rais senilai Rp 510 juta di sebuah mobil di wilayah Gunungkidul.
Hingga kini barang bukti tersebut diamankan di Polres Gunungkidul. Tetapi
sampai sekarang belum ada kepastian soal penanganan kasus itu.
“Ini telah menciderai demokrasi. Untuk itu Panwaslu, Bawaslu sampai Kepolisian
harus tegas. Dugaan politik uang ini sangat kuat tetapi kok tidak ada
tindaklanjutnya sama sekali,” jelas Antok.
Sementara salah satu tim sukses Hanafi Rais yang enggan disebutkan namanya ogah
mengomentasi masalah tersebut. “Itu hanya segelintir orang yang tak suka dengan
kemenangan Hanafi Rais. Biarkan saja mereka perbuat seperti itu,” tegasnya.***(Usa)
Keterangan Gambar : Hanafi Rais (berbatik kiri) yang
kini Caleg DPR-RI berpose saat mencalonkan dirinya sebagai Walikota Yogyakarta.***(mohammadwindy.wordpress.com)
Post a Comment